Breaking News
Loading...
Sunday, September 23, 2012

Info Post
Rasanya 2 minggu berlalu begitu saja, dan cerita pun mengalir seperti itu saja bahkan saya pun beranggapan cerita ini semakin membosankan. Entah mengapa tiba-tiba hilang rasa akan serial Naruto ini atau mungkin karena kesibukan atau mungkin karena memang cerita yang terlalu serius dan sudah memakan waktu yang cukup lama hampir sudah 10 tahun nih cerita berjalan. Mungkin inilah yang dinamakan titik jenuh yaaa. 

Mau bagaimana lagi, tapi saya rasa masih banyak kok yang masih setia ngikuti cerita yang satu ini. Jujur saya juga masih kadang penasaran, tapi untuk saat ini sangat malas sekali untuk membaca komik yang satu ini. Semua berawal saat Negara Api menyerang terungkapnya sosok sebenarnya TOBI yang tidak lain tidak bukan adalah OBITO. Yang notabene seorang murid Minato dan teman satu kelompok Kakashi. Mulai saat itulah entah kenapa cerita ini menjadi mengjengkelkan atau membosankan. Banyak teman-teman saya pun yang mengatakan hal demikian, entah apa yang ada dipikiran mereka. Mungkin mereka semua agak sedikit kecewa tentang terungkapnya jati diri TOBI yaitu OBITO. Setidaknya kita sebagai fans Naruto mungkin sedikit berpikir bahwa TOBI mungkin sebuah karakter baru. Bagaimana tidak melihat pergerakannya yang sangat fantastis nan elegan. Serta semua ambisinya yang membuat kehancuran dimana-mana. Semua orang pun pasti tidak akan pernah menyangka perbuatan seperti itu dilakukan oleh OBITO.

Tapi ya mau bagaimana lagi toh ini sudah jalan cerrita yang dibuat OM Masashi, setidaknya OM Masashi sudah menyajikan hiburan yang sangat menarik bahkan bisa menjadi legenda hidup kita. Bayangkan ini cerita saat saya masih duduk di Sekolah Dasara hingga saat ini saya sedang Kuliah. Mungkin sebagian waktu saya dihabiskan untuk membaca komik maupun menonton Animenya. Saya sendiri sudah menDROP animenya episode terakhir yang saya tonton kalau gak salah sih 270 itupun minggu depannya ada filler kalau ga salah. Inilah yang ngebuat Animenya agak ngebosenin banyak FILLERnya dan gak guna sama sekali tuh FILLER menurut saya. Padahal sih saat ini sedang seru-serunya cerita di Anime kalau ga salah udah ada kemunculan Madara kali hehe. 

Bisa jadi sih saya menDROP anime karena udah tau cerita di manganya duluan, yah mungkin itulah sebuah dilema yang dirasakan saat ini. Mungkin karena hampir udah tau jalan ceritanya akibat baca manganya jadi tidak timbul rasa penasaran lagi saat menonton Animenya. Bahkan saya pun kadang sudah menebak adegan-adegan yang selanjutnya akan terjadi ketika menonton Animenya karena hampir masih teringat betul cerita di Manganya. Tidak seeperti Fairy Tail jujur saya tidak membaca komiknya, saya langsung menonton Animenya langsung dan akibatnya rasa penasaran akan cerita selanjutnya pun akan hadir ditiap episode Animenya tayang. Itulah sedikit nilai plus yang saya rasakan apabila tidak membaca Manganya.

Bila dibandingkan dengan Naruto, karena hampir setiap Minggu Manganya rilis dan saya pun menjadi fans setia penanti chapter berikutnya. Jadi rasa penasaran yang timbul itu hanya didapatkan pada Manga saja sedangkan pada saat menonton Animenya tidak menimbulkan rasa penasaran yang berlebihan lagi. Karena hampir sudah tau bisa dibilang hafal jalan cerita selanjutnya. Yah mungkin hanya ini beberapa hal yang ada dipikiran saya, tapi tetap kok cerita Naruto ga ada matinya. Mungkin untuk beberapa saat ini saya akan meninggal serial ini entah sampai kapan hingga muncul kembali hasrat untuk mengikuti kembali jalan ceritanya.
Sumimasen untuk kata-kata yang salah.. :D

0 komentar:

Post a Comment